Immediate Relatives- Visa IR/CR 

Uraian 

Undang-Undang Keimigrasian dan Kewarganegaraan mengizinkan kerabat dekat warga negara Amerika Serikat untuk berimigrasi ke Amerika Serikat. Yang termesuk kerabat dekat adalah:

  • Pasangan dari warga negara Amerika (IR-1 / CR-1)
  • Anak-anak yang belum menikah di bawah usia 21 tahun dari warga negara Amerika (IR-2 / CR-2)
  • Orang tua dari warga negara Amerika yang berusia 21 tahun atau lebih (IR-5)

Warga negara Amerika yang berencana mengajukan petisi visa imigran untuk kerabat dekat mereka berdasarkan hubungan keluarga harus melengkapi I-130 Form, Immigrant Petition for Immediate Relative.

Mengajukan Petisi Visa Imigran 

Warganegara Amerika bisa mengajukan petisi I-130 di USCIS service center yang berlokasi di Amerika Serikat yang memiliki yurisdiksi atas tempat tinggal petitioner (sponsor).  Daftar pusat layanan disertakan dalam petunjuk dengan Formulir I-130 yang dapat diunduh.

Jika petisi diajukan ke U.S. Citizenship and Immigration Services (USCIS) di Amerika Serikat, maka petisi tersebut akan diproses melalui National Visa Center (NVC) yang berlokasi di New Hampshire.  Untuk mengajukan permohonan visa imigran kategori kerabat dekat, silakan ikuti langkah-langkah pada Immigrant Visa Process.  Setelah Anda menyelesaikan langkah-langkah tersebut, lihat instruksi yang diberikan oleh NVC, bersama dengan informasi yang disajikan di situs web ini, untuk panduan dan instruksi lebih lanjut.

Kumpulkan Dokumen yang Diperlukan dan Persiapkan Wawancara Visa Imigran

Ketika petisi disetujui oleh USCIS di Amerika Serikat, USCIS akan mengirimkan approval notice (Formulir I-797). Pada saat yang sama USCIS juga akan meneruskan petisi yang telah disetujui ke National Visa Center (NVC) untuk diproses lebih lanjut.

NVC akan mulai melakukan proses pembayaran hingga pengumpulan dokumen dan akan menjadwalkan janji temu untuk pemohon visa.  NVC akan memberitahukan jadwal interview ke pemohon visa.  NVC kemudian akan meneruskan petisi yang telah memenuhi syarat secara dokumenter ke bagian Immigrant, Kedutaan Amerika Jakarta untuk wawancara dan melakukan proses visa.

Wawancara Visa Imigran

Pada hari wawancara, pejabat konsuler akan memutuskan status aplikasi anda berdasarkan wawancara dan dokumen yang telah diserahkan oleh pemohon visa.  Bisa atau tidaknya visa imigran dikeluarkan tergantung pada kebijaksanaan petugas pewawancara.

Karena keterbatasan ruang di ruang tunggu wawancara kami, maka hanya pemohon visa yang boleh masuk; petitioner mungkin dapat mendampingi pemohon.  Pihak pendamping lainnya, seperti teman, karyawan, atau pengacara, harus menunggu di luar.  Anak-anak di bawah 18 tahun dapat didampingi oleh salah satu orang tua atau wali untuk wawancara.

Pemohon visa sangat disarankan untuk tidak membeli tiket, menjual properti mereka, atau keluar dari pekerjaan mereka sampai visa mereka dikeluarkan.  Berhenti dari pekerjaan, meninggalkan sekolah, menjual properti dan/atau menutup rekening bank sebelum penerbitan visa mungkin berisiko, karena dalam kasus tertentu penerbitan visa mungkin tertunda untuk beberapa waktu.

 

Pengumuman Penting: 

Jika pada saat masuk ke Amerika Serikat, Anda belum merayakan ulang tahun pernikahan Anda yang kedua, yang merupakan dasar dari status imigran CR Anda, maka Anda tunduk pada ketentuan pasal 216 dari Undang-Undang Keimigrasian dan Kewarganegaraan.  Berdasarkan ketentuan ini, Anda akan diberikan ijin tinggal permanen bersyarat oleh petugas Department of Homeland Security (DHS) pada saat Anda tiba di Amerika Serikat.  Anda dan pasangan Anda akan diminta untuk mengajukan petisi bersama (Formulir I-751) dengan DHS agar dasar bersyarat status Anda dihapus.  Petisi ini harus diajukan dalam jangka waktu sembilan puluh hari sebelum ulang tahun kedua dari tanggal Anda diberikan status penduduk tetap bersyarat.  Jika petisi untuk menghapus dasar bersyarat status Anda tidak diajukan dalam periode ini,maka  status permanen bersyarat Anda akan dihentikan secara otomatis, dan Anda akan dideportasi dari Amerika Serikat.  Anda akan diberikan informasi tertulis tentang status ini ketika visa Anda disetujui dan diterbitkan, yang harus Anda simpan dan gunakan sebagai referensi.